BPN Bekasi Targetkan 56.600 Bidang Tercapai Pada PTSL 2022

nugie Nasional
16 Feb 2022 08:47Wib
Bagikan atau simpan
Tapost.id - Kabupaten Bekasi
ADVERTISEMENT
Kantor ATR/ BPN Kabupaten Bekasi melaksanakan penyuluhan pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL), yang berlokasi di Kantor Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Rabu (16/2/2022). Kepada awak media, Kepala Kantor ATR/BPN Bekasi, Hiskia Simarmata mengatakan, Kabupaten Bekasi pada tahun 2022 mempunyai target sejumlah 56.600 bidang tanah. Namun untuk Peta Bidang Tanah (PBT) sejumlah 40 Ribu bidang. "Penyuluhan di Kecamatan Cikarang Barat ini merupakan penyuluhan terakhir. Saya berharap proses PTSL tahun ini bisa maksimal dan sesuai target pencapaian," harap Hiskia. Terkait biaya pendaftaran PTSL sendiri, menurutnya sesuai aturan saja. Biaya tidak lebih dari Rp150 Ribu sesuai surat keputusan bersama tiga menteri. Adapun pelaksanaan PTSL di Kecamatan Cikarang Barat meliputi Desa telajung, Cikedokan, Jatiwangi, Mekarwangi, Gandamekar, Gandasari, Telaga Asih, Telaga Murni, Kalijaya, Sukadanau, Danau Indah, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Tags: