Hukum - 07 Jun 24, 07:06 Wib
Festival Olahraga Seni dan Kepanduan Anak Sholeh (FOSKAS) yang digelar oleh Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) menjadikan umat di sekitar Jatiasih, Kota Bekasi bersatu.
Kegiatan yang diselenggarakan di Halaman Masjid Luhur Al Barokah, Jatirasa, Jatiasih Bekasi, pada Minggu 20 Oktober 2019, dalam rangka hari santri, bertujuan menyatukan umat dengan kecerdasan Iman dan Taqwa (IMTAQ).“Anak-anak tidak hanya membutuhkan ilmu pengetahuan dan teknologi, tapi kita juga perlu menyiapkan iman dan taqwa (Imtaq),” kata Ketua Penggerak Pembina Generus (PPG) LDII Bekasi, Muhammad Yusup Maulana kepada Warta Sidik.Dikatakan, konsep acara kali ini ada beberapa pembinaan, yakni pembinaan bakat anak soleh, pembinaan bakat membaca Al-Quran, pembinaan bakat Adzan, pembinaan bakat Da’i cilik, dan lomba cerdas cermat yang diikuti beberapa majelis taklim di PC Jatiasih dan sekitarnya.Kemudian, yusup juga mengatakan, ada juga kompetisi futsal U-14 dan U-19, juga panduan kepramukaan. Dan pembinaan tidak hanya kegiatan di majelis, tapi tentang dunia luar juga dipandu.“Oleh karena itu kita adakan kegiatan yang bervariasi, bukan hanya dunia, tapi ada akhirat juga,” terangnya.Dengan adanya acara yang bermanfaat bagi lingkungan sekitar, seperti bazar rakyat, dan Baksos dengan enam dokter tenaga medis, dan juga kepada kaum dwafa sekitar kita sediakan 100 paket sembako, karena ini merupakan dari kita untuk kita.
Ditengah sambutan, Camat Jatiasih, Nesan Sujana, mengapresiasi penuh kegiatan LDII Kota Bekasi, Menurutnya kegiatan LDII sebelumnya seperti go green, Festival anak Sholeh, dan kegiatan besar lainnya. “Festival ini adalah kegiatan besar yang positif dimana kami beberapa kali hadir dan secara langsung maupun tidak langsung. Kegiatan ini sangat membantu mensukseskan program pemerintah,” tandasnya.Sementara itu selaku pakar pendidik juga sebagai Ketua Panitia Foskas, menyampaikan, bahwa acara ini berjalan lancar dan meriah. Sekitar 7000 orang ikut meramaikan acara ini. Semoga kegiatan ini terus berlanjut dan untuk kedepannya bisa lebih sukses dan meriah.Demikian halnya Ketua PC LDII Jatiasih, H. Dedy Hadiyat, mengapresiasi kegiatan yang terlihat meningkat dibanding tahun sebelumnya.Menurutnya, dengan adanya acara seperti ini, sekaligus juga menyatukan umat se-Kecamatan Jatiasih, terlihat antusias penuh semangat dari peserta yang hadir dengan semangat yang luar biasa.“Kegiatan ini juga menunjukan berbaurnya umat dengan lingkungan sekitar,” katanya.Dedy menambahkan, dengan ramainya acara disini, juga meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar, dan tentu menjadikan tiga pilar semakin solid.Dedy juga berharap adanya kritik dan saran yang membangun dalam acara kali ini, karena menurutnya acara ini sudah lengkap dan teratur. Namun tetap butuh saran agar lebih baik lagi.“Kita juga turut mengundang PC LDII lainnya untuk memeriahkan acara ini. Karena saya nilai meningkat dibanding tahun sebelumnya,” tandasnya.
ADVERTISEMENT
