Banjir dan Kebutuhan SMPN Jadi Keluhan di Reses Sardi Effendi

nugie Organisasi
26 Sep 2023 16:41Wib
Bagikan atau simpan
BEKASI - Anggota DPRD Kota Bekasi dari Fraksi PKS, Sardi Effendi, mengadakan reses di Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Medan Satria, pada Selasa (26/9/2023).
ADVERTISEMENT
Reses ini merupakan bagian dari Reses III, Tahun 2023 Dapil Bekasi Barat - Medan Satria. Menurut Sardi, permasalahan utama yang disampaikan warga adalah banjir dan pembangunan SMP Negeri. Ia mengatakan bahwa ia akan membahas hal tersebut agar anak-anak yang lulus SD bisa sekolah di SMP Negeri terdekat. "Yang utama masalah banjir, dan pembangunan SMP Negeri di kelurahan Kalibaru dan Harapan Mulya," kata Sardi. Sardi, yang juga Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi, berjanji akan memperjuangkan aspirasi warga. Ia mengaku akan mengusulkan perbaikan saluran drainase dan penambahan tempat pemakaman umum (TPU) di wilayah tersebut. Ketua RT.08 Kalibaru, Lili, berharap aspirasi warga bisa ditindaklanjuti oleh anggota dewan. Ia mengeluhkan kondisi banjir yang sering terjadi di wilayahnya, terutama saat hujan. "Di wilayah ini kalau hujan besar atau kecil banjir, apalagi penduduknya padat," ujar Lili. Ia juga meminta agar dibangun SMP Negeri di wilayahnya agar anak-anak tidak harus bersekolah jauh. (Pandu)
Tags: