Lumpur Pasca Banjir di Kemang Pratama Mencapai 30 centimeter

nugie Advertorial
02 Jan 2020 18:06Wib
Bagikan atau simpan
Mitra Pos - Kota Bekasi
ADVERTISEMENT
Ketebalan lumpur pasca bencana banjir di Peumahan Kemang Pratama, Kota Bekasi mencapai 30 centimeter.Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bekasi, Aceng Solahudin di sela proses pembersihan lumpur."Kita sedang membersihkan lumpur pasca banjir khususnya Jalan utama Kemang Pratama,"kata Aceng kepada Mitrapos, Kamis (2/1) malam.Diketahui, Perumahan Kemang Pratama merupakan salah satu wilayah yang tengah dilanda bencana banjir pada awal tahun 2020. Luapan kali Kemang yang menyebabkan banjir di perumahan tersebut sejak 1 Januari 2020, yang menyebabkan lumpuhnya akses jalan utama Kemang Pratama.Aceng menuturkan, pembersihan kita usahakan bisa selesai pukul 22.00 WIB, dengan tingginya lumpur yang mencapai 30 centimeter mengakibatkan jalan licin dan sulit dilewati kendaraan. "Parah total ini jalan penuh lumpur, bahaya jika tidak secepatnya dibersihkan,"ujarnya.Imbuhnya, untuk pembersihan seluruh wilayah Kemang Pratama tidak cukup dalam waktu satu minggu, namun kita upayakan semaksimal mungkin.Sebenarnya, sambung Aceng, Damkar juga menerima pengaduan pembersihan lumour di gang sempit, namun tergantung kondisi dan situasi. "Dengan banyaknya pengaduan terkait banjir, kita selalu siap namun memang bergantian,"tandasnya.
Tags: