Organisasi - 09 Mar 23, 11:19 Wib
BEKASI - TSC bangkit kembali dengan sejumlah agenda sosial dan kemanusiaan.
Di bawah Pimpinan Edwin Indardi, TSC sudah bukan lagi Teman Sholihin Center seperti yang pernah digaungkan sebelumnya.
Edwin bersama militansi menghiraukan semua sikap pembina sebelumnya yang dinilainya tidak peduli sepenuhnya terhadap militansi dan pergerakannya.
"Saya dan seluruh militansi tetap berkiprah dalam ranah sosial dan kemanusiaan. Tanpa pembina sebelumnya juga kita terus bergerak bersama pembina yang ada," papar Edwin, Ketua TSC, Rabu (14/4/2021).
Edwin menegaskan bahwa TSC tidak akan bubar, hanya saja mengganti nama dan pembinanya.
Hal tersebut dilakukan oleh militansi TSC karena para militansi menilai tidak ada kepedulian dan perhatian dari salah satu pembina sebelumnya. "Yang pasti TSC akan terus berjalan dengan sosok pembina yang baru, yang lebih perduli terhadap masyarakat dan seluruh militansi," kata.
Kata Edwin, intinya adalah seluruh militansi dan penasehat telah sepakat untuk mengganti pembina, dan akan terus bergerak di Kota dan Kabupaten Bekasi bersama 3 orang penasehatnya yakni, H.R. Agoes Triyogo (Agus Bearland), HK Damin Sada, dan KH Abdul Hadi, yang biasa di sapa Walid.
(Edwin Indardi)
ADVERTISEMENT